Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Mazmur 17:5

17:5 langkahku tetap mengikuti jejak-Mu, kakiku tidak goyang.

Mazmur 22:18

22:18 (22-19) Mereka membagi-bagi pakaianku di antara mereka, dan mereka membuang undi atas jubahku.

Mazmur 24:1

Kedatangan Raja Kemuliaan dalam Bait Allah
24:1 Mazmur Daud. Tuhanlah yang empunya bumi serta segala isinya, dan dunia serta yang diam di dalamnya.

Mazmur 33:4

33:4 Sebab firman TUHAN itu benar, segala sesuatu dikerjakan-Nya dengan kesetiaan.

Mazmur 33:9-10

33:9 Sebab Dia berfirman, maka semuanya jadi; Dia memberi perintah, maka semuanya ada. 33:10 TUHAN menggagalkan rencana bangsa-bangsa; Ia meniadakan rancangan suku-suku bangsa;

Mazmur 35:2

35:2 Peganglah perisai dan utar-utar, bangunlah menolong aku,

Mazmur 37:2

37:2 sebab mereka segera lisut seperti rumput dan layu seperti tumbuh-tumbuhan hijau.

Mazmur 37:23

37:23 TUHAN menetapkan langkah-langkah orang yang hidupnya berkenan kepada-Nya;

Mazmur 37:30

37:30 Mulut orang benar mengucapkan hikmat, dan lidahnya mengatakan hukum;

Mazmur 50:19-20

50:19 Mulutmu kaubiarkan mengucapkan yang jahat, dan pada lidahmu melekat tipu daya. 50:20 Engkau duduk, dan mengata-ngatai saudaramu, memfitnah anak ibumu.

Mazmur 51:1

Pengakuan dosa
51:1 Untuk pemimpin biduan. Mazmur dari Daud, (51-2) ketika nabi Natan datang kepadanya setelah ia menghampiri Batsyeba. (51-3) Kasihanilah aku, ya Allah, menurut kasih setia-Mu, hapuskanlah pelanggaranku menurut rahmat-Mu yang besar!

Mazmur 51:3

51:3 (51-5) Sebab aku sendiri sadar akan pelanggaranku, aku senantiasa bergumul dengan dosaku.

Mazmur 59:15

59:15 (59-16) Mereka mengembara mencari makan; apabila mereka tidak kenyang, maka mereka mengaum.

Mazmur 70:3

70:3 (70-4) biarlah berbalik karena malu mereka yang mengatakan: "Syukur, syukur!"

Mazmur 71:21

71:21 Engkau akan menambah kebesaranku dan akan berpaling menghibur aku.

Mazmur 72:3

72:3 Kiranya gunung-gunung membawa damai sejahtera bagi bangsa, dan bukit-bukit membawa kebenaran!

Mazmur 73:6

73:6 Sebab itu mereka berkalungkan kecongkakan dan berpakaian kekerasan.

Mazmur 78:1

Pelajaran dari sejarah
78:1 Nyanyian pengajaran Asaf. Pasanglah telinga untuk pengajaranku, hai bangsaku, sendengkanlah telingamu kepada ucapan mulutku.

Mazmur 78:64

78:64 imam-imam mereka gugur oleh pedang, dan janda-janda mereka tidak dapat menangis.

Mazmur 99:2

99:2 TUHAN itu maha besar di Sion, dan Ia tinggi mengatasi segala bangsa.

Mazmur 102:5

102:5 (102-6) Oleh sebab keluhanku yang nyaring, aku tinggal tulang-belulang.

Mazmur 103:6

103:6 TUHAN menjalankan keadilan dan hukum bagi segala orang yang diperas.

Mazmur 104:5

104:5 yang telah mendasarkan bumi di atas tumpuannya, sehingga takkan goyang untuk seterusnya dan selamanya.

Mazmur 104:12

104:12 di dekatnya diam burung-burung di udara, bersiul dari antara daun-daunan.

Mazmur 104:34

104:34 Biarlah renunganku manis kedengaran kepada-Nya! Aku hendak bersukacita karena TUHAN.

Mazmur 105:30

105:30 Katak-katak berkeriapan di negeri mereka, bahkan di kamar-kamar raja mereka;

Mazmur 106:22

106:22 perbuatan-perbuatan ajaib di tanah Ham, perbuatan-perbuatan dahsyat di tepi Laut Teberau.

Mazmur 106:34

106:34 Mereka tidak memunahkan bangsa-bangsa, seperti yang diperintahkan TUHAN kepada mereka,

Mazmur 108:2

108:2 (108-3) bangunlah, hai gambus dan kecapi, aku mau membangunkan fajar.

Mazmur 109:13

109:13 Biarlah dilenyapkan keturunannya, dan dihapuskan namanya dalam angkatan yang kemudian.

Mazmur 112:8

112:8 Hatinya teguh, ia tidak takut, sehingga ia memandang rendah para lawannya.

Mazmur 113:5

113:5 Siapakah seperti TUHAN, Allah kita, yang diam di tempat yang tinggi,

Mazmur 115:14

115:14 Kiranya TUHAN memberi pertambahan kepada kamu, kepada kamu dan kepada anak-anakmu.

Mazmur 116:15

116:15 Berharga di mata TUHAN kematian semua orang yang dikasihi-Nya.

Mazmur 118:2

118:2 Biarlah Israel berkata: "Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya!"

Mazmur 119:1

Bahagianya orang yang hidup menurut Taurat TUHAN
119:1 Berbahagialah orang-orang yang hidupnya tidak bercela, yang hidup menurut Taurat TUHAN.

Mazmur 119:20

119:20 Hancur jiwaku karena rindu kepada hukum-hukum-Mu setiap waktu.

Mazmur 119:129

119:129 Peringatan-peringatan-Mu ajaib, itulah sebabnya jiwaku memegangnya.

Mazmur 119:131

119:131 Mulutku kungangakan dan megap-megap, sebab aku mendambakan perintah-perintah-Mu.

Mazmur 119:167

119:167 Aku berpegang pada peringatan-peringatan-Mu, dan aku amat mencintainya.

Mazmur 119:171

119:171 Biarlah bibirku mengucapkan puji-pujian, sebab Engkau mengajarkan ketetapan-ketetapan-Mu kepadaku.

Mazmur 120:3

120:3 Apakah yang diberikan kepadamu dan apakah yang ditambahkan kepadamu, hai lidah penipu?

Mazmur 124:8

124:8 Pertolongan kita adalah dalam nama TUHAN, yang menjadikan langit dan bumi.

Mazmur 128:2

128:2 Apabila engkau memakan hasil jerih payah tanganmu, berbahagialah engkau dan baiklah keadaanmu!

Mazmur 129:5

129:5 Semua orang yang membenci Sion akan mendapat malu dan akan mundur.

Mazmur 139:9

139:9 Jika aku terbang dengan sayap fajar, dan membuat kediaman di ujung laut,

Mazmur 149:5

149:5 Biarlah orang-orang saleh beria-ria dalam kemuliaan, biarlah mereka bersorak-sorai di atas tempat tidur mereka!

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Mzm 17:5 22:18 24:1 33:4 33:9 33:10 35:2 37:2 37:23 37:30 50:19 50:20 51:1 51:3 59:15 70:3 71:21 72:3 73:6 78:1 78:64 99:2 102:5 103:6 104:5 104:12 104:34 105:30 106:22 106:34 108:2 109:13 112:8 113:5 115:14 116:15 118:2 119:1 119:20 119:129 119:131 119:167 119:171 120:3 124:8 128:2 129:5 139:9 149:5
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)